30 April 2014

Macaroni Gulung

Saat musim hujan camilan yang satu ini sangat nikmat dinikmati hangat-hangat bersama secangkir teh manis hangat tentunya. Tapi tidak kalah nikmatnya jika dinikmati di musim panas dengan segelas es sirup atau hanya sekedar air putih dingin untuk pendorong agar tidak seret saat ditelan :D... ( " just kidding " ). Tekstur dari macaroni gulung ini saat dinikmati dalam keadaan hangat adalah crispy di luar dan lumer lembur di bagian dalamnya. Kalau dinikmati sudah dalam keadaan dingin alias tidak hangat, dia masih tetap mempunyai tekstur yang lembut. Macaroni gulung ini hasil kreasi dan modifikasi saya untuk memvariasikan camilan agar anak-anak tertarik untuk memakannya. Hampir mirip dengan risol, tapi macaroni gulung ini menggunakan roti tawar kupas sebagai kulit luarnya.

Bahan :
- 1 pak SARI ROTI TAWAR
- 3 sdm BLUE BAND
- 50 gr macaroni elbow, rebus hingga 1/2 matang
- 50 gr keju parut
- 1/2 buah wortel import, iris dadu kecil
- 1 buah kentang, iris dadu kecil
- 1 tangkai daun bawang, iris halus
- 1 tangkai seledri, iris halus
- 1/4 daging ayam ( bagian paha ), cincang
- 150 cc susu cair
- Tepung roti
- 1/2 bawang bombay, cincang halus
- 1 butir telur, kocok lepas
- 1 sdm tepung terigu / tepung maizena, cairkan dengan sedikit air
- gula pasir secukupnya
- merica bubuk sesuai selera
- garam sesuai selera

Cara Membuat :

- Panaskan Blue Band, tumis bawang bombay hingga harum
- Masukkan daging ayam cincang, aduk rata hingga daging ayam berubah warna
- Masukkan wortel, kentang, dan macaroni, aduk-aduk hingga tercampur rata
- Tambahkan susu cair, garam, gula pasir, merica bubuk, aduk rata
- Masukkan keju parut, irisan daun bawang dan seledri, aduk rata
- Tambahkan maizena yang telah dilarutkan, aduk-aduk rata hingga mengental dan matang.
- Matikan api, sisihkan hingga bahan isian ini dingin.
- Siapkan selembar roti tawar, pipihkan.
- Beri isian
- Gulung, saat menggulung agak dipadatkan
- Celupkan dalam kocokan telur
- Gulingkan di atas tepung roti hingga gulungan tertutup rata dengan tepung roti
- Isikan pada tiap lembar roti tawar, hingga isian habis
- Siapkan minyak goreng panas yg cukup banyak
- Goreng Macaroni Gulung Isi tsb hingga berwarna kuning kecokelatan
- Sajikan hangat dengan sambal botolan atau cabe rawit

~ Selamat Mencoba ~

Tidak ada komentar:

Posting Komentar