Anak-anak saya saat ini sekolah di SDIT, jadi jam belajarnya memang lebih lama dibandingkan SDN. Masuk sekolah pukul 07.00 dan pulang pukul 14.00 atau pukul 16.00 WIB bila ada ekskul. Jadilah bundanya harus rajin-rajin berkreasi menyiapkan bekal buat mereka. Kali ini saya siapkan bekal yang mudah pembuatannya dan tentunya digemari anak-anak, yaitu Pizza. Hah pizza? Kan bikinnya ribet dan lama. Tenaaang...untuk pizza yang ini pizza ala-ala bunda Ria yang praktis dan mudah.
Bahan :
--------
Roti tawar kupas
Sosis goreng
Saos tomat botolan
Keju Cheddar
Margarin
Cara Membuat :
----------------
1. Olesi tiap lembar roti tawar dengan margarin pada sisi atas dan bawahnya.
2. Oleskan saos tomat pada sisi atas.
3. Susun potongan sosis di atasnya sesuai selera.
4. Taburi dengan keju cheddar parut.
5. Panggang di atas wajan teflon dengan api sangat kecil hingga roti tawar bagian bawah roti berubah menjadi kuning kecoklatan.
6. Angkat dan sajikan hangat. Bisa dinikmati dengan tambahan mayonaise atau saos sambal botolan.
Waktu persiapan dan pembuatan : +/- 30 menit
Selamat mencoba ;)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar